Peristiwa Pasca runtuhnya Orde Baru,
rakyat merasa berpesta demokrasi dengan
adanya pemilu tahun 1999 menginspirasi
penulis menulis puisi “Memberikan suara
dalam Pemilu”
MEMBERIKAN
SUARA DALAM PEMILU
Oleh Sunarwan
Duduk
berbaris menanti panggilan
Berbincang
tentang pengalaman
Tentang
kebangsaan dan kenegaraan
Bagaikan
seorang pakar sepanjang zaman
Petugas
bergegas
Sumpah pasti
sudah tegas
Panitia,
saksi-saksi mulai bertugas
Agar acara
cepat tuntas
Seorang
dapat panggilan
Berdiri
senang bukan kepalang
Ambil gambar
masuk bilik
Di tatapnya
tak ada yang melirik
Paku hendak
ditusukan
Tatap jelas
program perjuangan
Tatap
jelas mutu calon anggota perwakilan
Menentukan
nasib lima tahun kedepan
Merasa gagah
dan perkasa
Tatkala
dalam bilik suara
Diri punya
wibawa
Aku pemilik
negara
Dengan
senyum puas perasaannya
Tatkala
keluar dari bilik suara
Merasa diri
telah berguna
Ikut
menegakkan bangsa dan negara
Meninggalkan
tempat dengan bangga
Ada yang
bertanya
Apa
pilihannya
Itu rahasia.
=*****======
No comments:
Post a Comment